Resep atau Cara Membuat Pisang Epe Khas Makassar

Cara Membuat Pisang Epe khas Makassar. Bagi anda yang sering ke makassar khususnya di pantai losari makassar tentu saja anda sering menjumpai penjual pisang epe di pinggir jalan.
Cara Membuat Pisang Epe Khas Makassar
Pisang epe makanan khas Makassar ini merupakan makanan yang cocok disajikan saat bersantai bersama keluarga, dengan berbahan dasar pisang dengan ditambah saus gula merah, cokelat maupun durian.

Untuk membuat pisang epe khas Makassar sangatlah mudah, cari dahulu pisang kepok di pasar tradisonal langganan Anda. Jika Anda tak sempat datang ke Makassar bisa mencoba resep pisang eppe cokelat berikut ini:

Bahan utama Resep Pisang Epe dari Makassar :
  • Pisang Kepok yang sudah matang ( Jumlah tergantung yang mau di buat)
  • Margarin secukup nya
Bahan Tambahan untuk Saus/ siraman gula di atas nya :
  • 400 gram Gula merah atau gula jawa (Untuk pisang kepok ukuran sedang sejumlah 24 pcs)
  • 6 daun pandan ukuran sedang
  • 1,2 liter air
  • 1 sendok kecil / sendok teh garam dapur
  • 4 sendok makan gula pasir putih
Cara Membuat Pisang Epe Makassar
Sebenarnya, cara membuat masakan pisang dari Makassar ini sama seperti kita membuat Roti bakar.

Pisang kepok yang sebelum nya sudah kita tipiskan atau pipihkan di olesi dulu dengan margarin yang sudah di persiapkan.

Oleskan secara merata dan pastikan semua bagian terkena margarin.

Setelah itu, pisang yang sudah pipih tersebut di panggang menggunakan panggangan yang sudah kita persipakan di langkah 1.

Untuk hasil yang maksimal dan merata, sebaik nya gunakan kipas tangan.

Tetapi kalau terpaksa, menggunakan kipas angin juga boleh, asal angin nya tidak terlalu besar.

Pastikan Pisang tersebut kita bolak-balikan supaya tidak gosong dan menghitam di salah satu sisi nya. Untuk saus nya, semua bahan terlebih dulu di cuci bersih.

Rebus air dulu sampai matang. Setelah itu masukkan gula merah dan terus di aduk.

Setelah gula setengah cair, masukan garam dapur dan gula pasir.

Terakhir masukan daun pandan dan terus diaduk sampai gula merah menyatu dengan air.

Setelah dirasa tingkat kematangan cukup atau sesuai selera, kita angkat pisang tersebut dan di taruh di piring saji.

Setelah itu, siram dengan gula merah dan bahan tambahan lain, seperti keju parut, coklat, saus durian atau yang lain sesuai selera.

Bagaimana menurut anda? Apakah anda tertarik dan berencana untuk membuat Resep Pisang Epe asli Makassar ini di rumah?
Sumber :
http://resepcaramemasak.info
https://www.hipwee.com

Belum ada Komentar untuk "Resep atau Cara Membuat Pisang Epe Khas Makassar"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel